Wisata Jeep tour Gunung Merapi

Liburan lebaran kali ini kami pergunakan untuk mencoba wisata petualang dengan menggunakan jeep dengan rute disekitar Gunung Merapi Yogyakarta. Berangkat dari kota Yogyakarta kami menuju tempat obyek wisata Kaliurang, memasuki daerah wisata Kaliurang akan tampak Jeep Willys yang nongkrong  dan seliweran membawa penumpang dengan menggunakan helm pengaman kepala.

Mengendarai Jeep Willys diareal bekas lava / lahar Gunung Merapi  menjadi wahana wisata baru di kawasan lereng Gunung Merapi Yogyakarta sejak meletusnya Merapi 2010 lalu. Kawasan bekas tempat amukan awan panas yang menewaskan banyak orang termasuk juru kunci Mbah Maridjan sekarang dipergunakan sebagai tempat kunjungan para wisatawan.

Setelah kami memesan  paket medium dengan menggunakan 2 Jeep  Willys dengan kapasitas 1 jeep dengan muatan 5 orang, dengan harga sewa Rp. 400 ribu per jeep, maka kamipun bersiap untuk berangkat ke areal bekas larva di lereng gunung merapi. Paket medium ini merupakan paket  lanjutan dari paket short.


Perjalanan dengan menggunakan jeep willys dimulai dari  Basecamp di kawasan Wisata Kaliurang lalu mulai bergerak ke arah Kali Opak melalui  Dusun Petung, lalu melewati  Super Jumping Track  yang cukup menegangkan setelah itu sampai dan istirahat di  Musium Mini "Sisa Hartaku".
Setelah selesai melihat - lihat  Musium Mini "Sisa Hartaku" yang didalammnya menunjukan sisa - sisa barang - barang penduduk yang habis luluh di terjang awan panas, kamipun melanjutkan perjalanan ke daerah bunker merapi, dalam perjalanan kami melihat dikanan dan kiri hamparan sisa material erupsi merapi.

Setelah istirahat di  kawasan bunker gunung merapi kami melanjutkan perjalanan ke "Batu Alien", konon batu besar ini dinamakan batu alien karena batu ini dimuntahkan dan terbang sampai di tempatnya posisi batu tersebut sekarang.
  Perjalanan selanjutnya balik ke kali gendol lalu dusun kaliadem areal ini banyak hamparan material erupsi merapi kaliadem dan juga melewati Makam Massal Korban Merapi, sampai lah perjalanan selama kurang lebih 120 menit itu kami kembali di basecamp.

Tampak banyak juga wisatawan yang mencoba wisata tour jeep willys melintasi areal lereng gunung merapi ini dan mereka terlihat sangat  menikmati perjalan off road larva aventure ini.

Dalam wisata ini bukan hanya yang unik dalam perjalanannya yang penuh tantangan dengan menggunakan jeep namun juga suasana alamnya yang cantik juga panorama yang memikat banyak pengunjung lokal ataupun mancanegara.

No comments:

Powered by Blogger.